Church MakeOver (CMO) 30: GMII Baitani Limau – Kalimantan Barat

Share This Article

Permulaan Church MakeOver (CMO) 30: GMII Baitani Limau – Kalimantan Barat, 6 Mei 2015

Pada hari Rabu, 06 Mei 2015, telah dimulai Proyek Church MakeOver yang ke 30 (CMO 30). Gereja Misi Injili Indonesia (GMII) Jemaat Baitani yang terletak di Dusun Limau, Desa Nyiin, Kecamatan Jelimpo, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat terpilih oleh Anugrah Ministries sebagai proyek CMO yang ke 30. Gereja ini digembalakan oleh Pdt. Minggus beserta istrinya Yunita Apitalau Sahea dengan setia, bersama dua putri mereka.

GMII Jemaat Baitani berdiri sejak tahun 1992. Namun sempat mengalami vakum selama 5 tahun karena terjadi kesalahpahaman antara jemaat dan Gembala Sidang yang dahulu. Pada tahun 2010, oleh sinode diutuslah Pdt. Minggus bersama istrinya untuk menggembalakan sidang di sana. Dengan susah payah mereka kembali menghimpun jemaat yang sempat tercerai-berai. Puji Tuhan jemaat kembali berkumpul dengan jumlah 26 KK. Pada tahun 2011 bersama jemaat, Pdt. Minggus mulai mendirikan bangunan gereja seadanya, tetapi tidak memadai.

Pada saat Tim Survey CMO kami datang di tahun 2013, kondisi bangunan gereja nampak kokoh di luar, namun nyatanya tidak memiliki pondasi. Hanya tiang-tiang kayu yang dirangkaikan dengan kawat nyamuk dan diplester, serta lantai yang dicor langsung dengan tanah. Selain itu, Gembala Sidang dan keluarganya harus berpindah-pindah kontrakan karena belum ada pastori. Pastori sempat dibangun, namun terhenti karena kekurangan dana, dengan kondisi beberapa tiang kayu yang ditancap langsung ke tanah, sebagian kecil dinding juga sempat dibuat dengan kawat nyamuk yang diplester (mereka tidak mampu memasang batu bata atau batako). Meskipun demikian keadaannya, sampai saat dimulainya Proyek CMO 30 ini, jumlah jemaat sudah mencapai 160 jiwa, 90% tergolong warga ekonomi lemah dengan pekerjaan sebagai petani ladang dan buruh tani di ladang karet orang lain.

Acara Permulaan CMO 30 ini dilaksanakan pada malam hari, pukul 21.00 WIB. Hal ini disebabkan keterlambatan Tim CMO untuk tiba di lokasi karena harus melewati medan yang cukup berat dan memakan waktu akibat hujan deras dan kondisi jalan yang licin berlumpur. Acara Permulaan CMO ditandai secara simbolis dengan peletakan tiang besi sebagai salah satu pondasi bangunan gereja oleh Ps. Daniel Hendrata selaku Ketua Yayasan Anugrah Pressindo dan Pdt. Minggus selaku Gembala Sidang GMII Jemaat Baitani, disaksikan oleh seluruh jemaat yang hadir.

Adapun yang akan di MakeOver oleh Anugrah Ministries melalui Program CMO 30 adalah sebagai berikut:

  1. Pembangunan gedung gereja dari awal (total dibangun baru) dengan ukuran 7×14 m, lengkap dengan pondasi, atap, plafon, dinding beton dan lantai keramik.
  2. Pembangunan pastori dengan ukuran 6×8 m, 2 kamar tidur, lengkap dengan pondasi, atap, plafon, dinding beton, lantai keramik, dan kamar mandi.
  3. Pengadaan 3 Unit MCK (Mandi, Cuci, Kakus) untuk jemaat/warga setempat.
  4. Pengadaan sumur air bersih untuk jemaat dan warga setempat.

Kiranya Tuhan menyertai proyek ini sehingga dapat berjalan dengan lancar dan selesai tepat waktu. Terima kasih kepada mitra dari Anugrah Ministries yang telah mendukung kelangsungan proyek ini. Tuhan memberkati dan kiranya nama Tuhan dipermuliakan melalui proyek CMO 30 ini. Amin!

[wppa type=”slideonlyf” album=”356″]Any comment[/wppa]

[wppa type=”slideonlyf” album=”357″]Any comment[/wppa]

 

Peresmian Church MakeOver 30

GMII Baitani Limau, Kalimantan Barat, 1 Mei 2016

Minggu, 1 Mei 2016 menjadi moment yang tidak terlupakan bagi GMII Baitani Limau, terutama jemaat, maupun masyarakat Dusun Limau, setelah melewati hampir satu tahun proses Church MakeOver (CMO) yang diselenggarakan oleh Anugrah Ministries. Pada hari itu, dalam acara peresmian, kami menyerahkan kembali gedung gereja yang sudah selesai dimakeover kepada GMII Baitani Limau, yang diwakili oleh Gembala Sidang, Ev. Minggus. Gereja Masehi Injili Indonesia (GMII) Baitani Limau terletak di Dusun Limau, Desa Nyiin, Kecamatan Jelimpo, Kabupaten Landak, Provinsi Kalimatan Barat. Sebuah dusun yang cukup sulit untuk didatangi karena belum memiliki infrastruktur jalan yang memadai. Merupakan anugrah Tuhan bila proyek CMO ke 30 ini dapat terlaksana dan terselesaikan dengan sebaik-baiknya.

Waktu menunjukkan pukul 14.00 WIB ketika tim Anugrah meninggalkan Kota Ngabang menuju ke Dusun Limau. Menurut estimasi, perjalanan akan ditempuh dengan waktu dua jam, namun ternyata memakan waktu sampai tiga jam. Pada pukul 17.00 WIB, tim Anugrah baru tiba di lokasi. Hal ini dikarenakan infrasruktur jalan yang sangat buruk, yang menyebabkan kendaraaan yang kami tumpangi terperosok ke dalam lumpur. Puji Tuhan ada kendaraan perkebunan yang melintas, sehingga dapat menolong untuk menarik kendaraan kami.

Ketika tiba di lokasi, kami sudah ditunggu oleh jemaat dan warga sekitar yang akan mengikuti acara peresmian. Serangkaian acara peresmian segera dilaksanakan, dimulai dengan pengalungan bunga oleh Gembala Sidang GMII Baitani Limau, Ev. Minggus kepada Chairman Anugrah Ministries, Ps. Daniel Hendrata. Disusul dengan pengguntingan pita dan pembukaan pintu oleh Ps. Daniel Hendrata. Setelah itu, kami mendengarkan beberapa kata sambutan, di antaranya dari Perwakilan Pemerintahan Kecamatan Jelimpo dan Perwakilan Sinode GMII. Selesai sambutan, puji-pujian dikumandangkan dengan semangat dan penuh rasa syukur. Semua yang hadir larut dalam hadirat Tuhan.

Acara dilanjutkan dengan penandatanganan Prasasti, oleh Ps. Daniel Hendrata (Anugrah Ministries) dan Ev. Minggus (GMII Baitani Limau) sebagai tanda dikembalikannya gedung gereja yang telah dimakeover secara resmi. Kemudian, Ps. Daniel Hendrata menyampaikan Firman Tuhan yang mengingatkan mereka, bahwa Kabar Baik yang telah mereka terima harus disebarkan kepada setiap orang yang lain, supaya semua orang dapat turut menerima janji keselamatan seperti yang mereka terima. Seperti yang ada tertulis di Lukas 4:18-19, “Roh Tuhan ada pada-Ku, oleh sebab Ia telah mengurapi Aku, untuk menyampaikan kabar baik kepada orang-orang miskin; dan Ia telah mengutus Aku untuk memberitakan pembebasan kepada orang-orang tawanan, dan penglihatan bagi orang-orang buta, untuk membebaskan orang-orang yang tertindas, untuk memberitakan tahun rahmat Tuhan telah datang.”

[wppa type=”slideonlyf” album=”437″]Any comment[/wppa]

Adapun hal-hal yang telah kami lakukan dalam proyek CMO 30 di GMII Baitani Limau adalah sebagai berikut:

Membangun ulang bangunan gereja, uk. 7×14 m

Membuat Pondasi

Memasang Full Keramik pada Lantai

Memasang Pintu dan Jendela

Menambahkan Teras 2×3 m, Full Keramik

Memasang Plafon

 

Membangun pastori, uk. 6×8 m

2 Kamar Tidur

1 Ruang Tamu

1 Kamar Mandi

1 Ruang Dapur

 

Selain itu, kami juga mempersembahkan bagi masyarakat setempat, 2 unit MCK (Mandi, Cuci, Kakus) dan 1 unit sumur air bersih.

Segala Kemuliaan bagi Tuhan Yesus yang sudah mempercayakan Anugrah Ministries melalui Program Church MakeOver untuk menolong orang-orang yang lemah. Terima kasih kepada partners Anugrah Ministries yang telah mendukung proyek CMO ke 30 ini sehingga dapat terselesaikan dengan baik dan nama Tuhan dipermuliakan. Amin.

[wppa type=”slideonlyf” album=”434″]Any comment[/wppa]

Share This Article

This post is also available in: English

Facebook Comments

Default Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

five × two =