Ayat bacaan : Keluaran 29:1-46
Pada waktu itu berkuasalah Roh TUHAN atas dia, sehingga singa itu dicabiknya seperti orang mencabik anak kambing–tanpa apa-apa di tangannya.
Tetapi tidak diceriterakannya kepada ayahnya atau ibunya apa yang dilakukannya itu.
Hakim hakim 14:6
Setiap orang pasti ingin sukses. Firman Tuhan menuliskan hidup kita jangan menjadi ekor namun jadilah kepala. Setiap janji Tuhan pasti akan digenapi, dan kita tentunya akan mengalami hidup yang berkemenangan. Namun untuk melangkah dalam kemenenangan ini, kita tidak boleh menjalani kehidupan dengan sembarangan. Sebab di dalam meraih kesuksesan kita perlu memiliki ketekunan dan kesabaran. Pada umumnya orang seringkali berkeinginan untuk mencapai segalanya dengan cara yang instan, padahal tidak selamanya apa yang kita inginkan akan dapat diraih dengan cara yang mudah.
Yang pertama kita perlu memiliki arah serta tujuan yang pasti supaya di dalam segalanya kita dapat melangkah dan mengambil keputusan yang tepat dan memiliki arah yang jelas. Tanpa memiliki keduanya tersebut kita akan sulit meraih keberhasilan.
Untuk meraih kemenangan, kita harus menjalani dengan ketekunan dan tetap setia dimulai dari hal yang terkecil. Segala sesuatu yang dapat kita kerjakan biarlah kita mengerjakannya dengan tekun dan sabar hingga pada waktunya kita meraih kemenangan.
Kita juga perlu memiliki rasa optimis. Artinya di dalam setiap kejadian kita perlu memandang segalanya dari sisi positif, sebab kita memiliki Tuhan yang mampu mengubah keadaan yang buruk menjadi baik. Walaupun kita sempat mengalami kegagalan jangan mudah pesimis, karena tidak selamanya kita selalu mengalami kegagalan. Jangan tinggal di dalam kegagalan, saat gagal kita harus cepat bangkit, tidak berdiam diri. Percayalah akan ada waktunya bagi kita untuk hidup dalam kemenangan. Jangan mudah menyerah, sebab kita tidak diciptakan menjadi orang yang gagal namun kita adalah orang yang lebih dari pemenang.
Di dalam meraih keberhasilan, kita perlu memiliki pengharapan, karena inilah yang akan membuat kita kuat serta yang memampukan dalam mencapai kemenangan. Tanpa pengharapan maka kita akan menjadi pesimis, namun saat kita memiliki harapan, khususnya saat kita berharap pada Tuhan maka pengharapan kita bukanlah sesuatu yang sia-sia. Kita harus berani untuk bermimpi karena akan dapat menuntun kita menuju keberhasilan
Sekalipun di sekeliling kita ada banyak tantangan jangan takut, teruslah maju, hadapi semua pengalang, sambil tetap fokus pada tujuan dalam meraih setiap impian dan harapan. Percayalah bersama Tuhan kita pasti akan menang dan mengalami hidup dalam kesuksesan. Amin
Dalam meraih keberhasilan, kita perlu memiliki pengharapan
This post is also available in: English
Facebook Comments
Default Comments