Lahir sebagai seorang pria merupakan takdir namun menjadi seorang suami dan ayah merupakan sebuah keputusan dan tanggung jawab besar. Seorang bukan hanya bertugas mencari nafkah namun juga sebagai pemberi identitas yang benar dan gambaran Yesus bagi keluarganya.
Menyadari pentingnya peran ayah dalam keluarga GoodNews Program kali ini akan mengangkat topik mengenai Father And Son dengan narasumber Pdt. Hengky So, M.Th seoarang gembala dari sebuah gereja yang telah berdiri dari tahun 1996. Seorang suami dari Pdt. Silfani Tanonggi SPAK dan juga merupakan ayah dari dua orang putra yaitu Kenneth Hagai So dan juga yang hadir bersama-sama dengan kita di studio hari ini yaitu Yehuda Stephanus So.
Mereka akan berbagi mengenai hubungan ayah dan anak yang menghasikan sinergi sehingga dapat melayani pekerjaan Tuhan lebih efektif lagi. Nantikan penuturan selengkapnya, hanya di GoodNews Program.